Analisis Data Mengunakan Microsoft Excel
Highlight
Pelatihan ini dirancang untuk mengajarkan teknik melakukan analisis data menggunakan aplikasi Microsoft Excel, proses pembelajaran mulai dari penguasaan teknik analisis data, materi praktis dan mudah diikuti, dapatkan hasil analisis data yang siap disajikan dalam bentuk tabel, grafik dan dashboardDeskripsi
Pelatihan ini dirancang untuk mengajarkan teknik melakukan analisis data menggunakan aplikasi Microsoft Excel, proses pembelajaran mulai dari penggunaan fungsi dasar sampai dengan teknik lanjutan. Peserta akan mempelajari cara membuat analisis data menggunakan fungsi aggregate dasar, aggregate by criteria, aggregate by database, What-IF Analysis, Pivot Table dan Pivot Chart. Dalam 8 jam pelatihan ini, Andaa akan memiliki kemampuan untuk menghasilkan analisa data yang dapat digunakan dalam pengambilan keputusan bisnis pada suatu organisasi.
Analisis Data Mengunakan Excel
Pengajar : Hafidz Atamim, S. Kom
š
Tanggal Pelaksanaan: 19 & 21 November 2024
ā° Jam Pelaksanaan:
- Selasa & Kamis, 19:30 - 21:30 WIB
š» Venue: Online via Zoom
šµ Harga Per Kelas: Rp 500.000,-
Pokok Bahasan Materi :
Dasar-Dasar Analisis Data:
- Penggunaan fungsi aggregate dasar untuk menghitung nilai Total, nilai Maksimal, nilai Minimal, nilai Rerata, dan menghitung Banyak Data
Analisis Data berdasarkan Kriteria tertentu:
- Penggunaan fungsi aggregate by statistic untuk menghitung nilai (Total, Maksimal, Minimal, Rerata, Banyak Data) dari suatu kriteria
Analisis Data berdasarkan Kriteria dalam suatu table database
- Penggunaan fungsi aggregate by database untuk menghitung nilai (Total, Maksimal, Minimal, Rerata, Banyak Data) dari suatu kriteria yang hasilnya disajikan dalam suatu table database
Penggunaan Fungsi Pivot:
- Menggunakan Pivot Table untuk membuat analisis data dari satu table data
- Menggunakan Pivot Table untuk membuat analisis data dari banyak table data
- Menggunakan Pivot Chart untuk menampilkan hasil analisis data dalam bentuk chart atau grafik
- Menggunakan fungsi slicer dan timeline untuk melakukan seleksi data yang akan ditampilkan dari table pivot
Penggunaan Fungsi What-IF Analysis:
- Menggunakan Scenario Manager untuk membuat perencanaan bisnis berdasarkan variabel dan sumber daya yang dimiliki
- Menggunakan Goal Seek untuk membuat perencaan target yang ingin dicapai
- Menggunakan Data table untuk menyajikan data dalam bentuk table berdasarkan skenario yang berbeda-beda
- Pembelian tiket dianggap berhasil/selesai setelah pembayaran Anda berhasil diverifikasi. Konfirmasi pembayaran akan kami kirimkan ke email yang Anda gunakan saat melakukan pembelian.
- Dengan menyelesaikan proses pembelian, maka Anda telah setuju untuk menerima email konfirmasi berupa notifikasi pembelian tiket diterima, pembayaran expired, pembayaran berhasil/E-Tiket disertai dengan kode tiket dan QR code, pembatalan pesanan dan notifikasi lain terkait acara yang Anda akan ikuti.
- Anda tidak dapat melakukan perubahan atas detail tiket yang telah berhasil dibeli dikarenakan setiap tiket yang telah berhasil dibeli bersifat final.
- Tiket tidak dapat direfund.