Early Bird TKG Half Marathon Sold Out 13 Menit! Sekarang Dibuka Penjualan Tiket Reguler
TKG Half Marathon kembali hadir! Tahun ini, ajang lari yang paling ditunggu-tunggu di Bandar Lampung akan lebih spesial karena berkolaborasi dengan perayaan Gunung Madu 50 Tahun.
Saat penjualan kategori early bird dibuka, tiket TKG Half Marathon 2025 ludes terjual hanya dalam 13 menit! Untuk kamu yang belum mendapatkan tiket, jangan khawatir, karena tiket reguler telah tersedia di detikevent.com.
Event tahunan ke-4 ini akan digelar di Kota Bandar Lampung pada Minggu, 18 Mei 2025, dengan start dan finish di Mall Boemi Kedaton, mulai pukul 05.00 hingga 10.00 WIB.
Acara ini menyediakan tiga kategori berlari yang bisa kamu ikuti yaitu 5K untuk pemula atau mereka yang ingin menikmati suasana santai, 10K untuk pelari dengan stamina menengah, dan 21K (Half Marathon) bagi kamu yang ingin tantangan lebih besar.
TKG Half Marathon 2025 X Gunung Madu 50 Tahun
Rute yang akan dilalui sangat cocok untuk menikmati keindahan Kota Bandar Lampung sambil memberikan pengalaman lari yang seru dan pastinya aman.
Setiap peserta akan mendapatkan race pack eksklusif, seperti:
- Jersey lari berkualitas.
- Nomor BIB untuk identitas peserta.
- Produk sponsor eksklusif.
- Hiburan seru selama event berlangsung.
- Medali finisher sebagai bukti pencapaian kamu.
Selain itu, tersedia doorprize menarik dan hadiah podium untuk pemenang di setiap kategori! Kolaborasi dengan Gunung Madu 50 Tahun menjadikan TKG Half Marathon tak hanya sebagai ajang olahraga, tetapi juga perayaan istimewa.
Jika kamu ingin mempersiapkan performa terbaik sebelum lari, yuk simak tips sederhana ini:
- Lakukan latihan rutin sesuai kategori jarak yang dipilih.
- Penuhi kebutuhan nutrisi dan hidrasi tubuh sebelum dan selama lomba.
- Gunakan perlengkapan lari yang nyaman dan telah teruji.
- Istirahat cukup untuk memastikan tubuhmu siap.
- Jangan lupa pemanasan sebelum lomba dimulai.
Warga Bandar Lampung dan sekitarnya jangan sampai ketinggalan! Beli tiketnya sekarang juga di detikevent!