Early Bird BLU M FEST Diperpanjang, Saksikan Penampilan Last Child Hingga For Revenge

BLU M FEST 2025 segera digelar, menghadirkan panggung megah dengan atmosfer pop punk yang lebih emosional dan berkesan. Dengan tiga band legendaris yang siap membakar semangat para penggemar, konser ini menjadi momen yang tidak boleh dilewatkan.
Bagi yang belum sempat membeli tiket dengan harga spesial, ada kabar baik karena masa Early Bird resmi diperpanjang hingga 30 Maret 2025. Ini adalah kesempatan terakhir untuk mendapatkan tiket dengan harga Rp 100.000 sebelum naik ke harga reguler.
Line-up Spesial BLU M FEST 2025
Konser ini akan menghadirkan tiga nama besar di dunia pop punk Indonesia yang telah menemani perjalanan musik banyak orang:
- Last Child
- For Revenge
- Pee Wee Gaskins


BLU_M_FEST Final Chapter 2025

Detail Acara
- Tanggal: 9 Mei 2025
- Lokasi: Universitas Budi Luhur, Jakarta Selatan
Dengan diperpanjangnya masa Early Bird, ini adalah saat yang tepat untuk mengamankan tiket sebelum harga naik. Jangan sampai melewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari momen bersejarah ini.
Pesan tiket sekarang di detikevent sebelum kehabisan!