Pengertian Influencer Whitelisting dan Manfaatnya untuk Brand

Sabtu, 27 April 2024 00:50 WIB
img-alt

Siapa yang tidak pernah mendengar istilah "influencer"? Mereka adalah individu yang memiliki pengaruh besar di platform media sosial, seperti Instagram, YouTube, dan TikTok, dengan ribuan bahkan jutaan pengikut yang setia.

Namun, dalam menghadapi persaingan yang semakin ketat, merek perlu mengoptimalkan cara mereka berkolaborasi dengan influencer. Salah satu metode yang muncul dan menjadi perbincangan hangat adalah "whitelisting". Apa itu whitelisting dan bagaimana manfaatnya bagi merek?

Pengertian Influencer Whitelisting

Singkatnya, influencer seperti memberi  “izin” kepada sebuah brand untuk menjalankan iklan berbayar melalui akun media sosial mereka, seperti Instagram datau Facebook. 

Influencer whitelisting bekerja dengan memberikan brand akses untuk mempromosikan produk atau jasa mereka melalui akun media sosial influencer. Kesepakatan ini biasanya seperti jenis konten, durasi promosi dan biaya yang akan diterima influencer. 

Saat ini influencer whitelisting menjadi sebuah strategi marketing yang efektif yang dapat membantu brand mencapai berbagai tujuan, seperti meningkatkan brand awareness, meningkatkan traffic dan konversi serta membangun hubungan yang kuat dengan influencer

Manfaat Influencer Whitelisting untuk Sebuah Brand

Influencer whitelisting memberikan berbagai keuntungan untuk sebuah brand dalam meningkatkan strategi marketing mereka. Apa saja manfaatnya?

  1. Menjangkau audiens yang tepat
  2. Meningkatkan kredibilitas dan kepercayaan brand 
  3. Meningkatkan brand awareness dan kesadaran merek
  4. Meningkatkan traffic dan konversi 
  5. Menghemat waktu dan biaya

Nah itulah artikel mengenai pengertian influencer whitelisting dan manfaat influencer whitelisting bagi sebuah brand. Jadi apakah brand kamu tertarik untuk melakukan influencer whitelisting?