Upgrade Literasi Digital Lewat Kelas AI Pengolahan Data yang Praktis
Perkembangan teknologi membuat data hadir di hampir setiap aktivitas harian. Catatan keuangan pribadi, laporan pekerjaan, hasil survei, hingga dokumen administrasi sederhana kini menjadi bagian dari rutinitas.
Tanpa pengelolaan yang tepat, data-data ini mudah menumpuk dan menyita waktu. Di kondisi ini, kemampuan mengolah data secara ringkas dan bermakna menjadi keterampilan dasar yang semakin relevan.
Melalui kelas Literasi AI Mengolah Data Secara Cerdas dan Bertanggung Jawab, kamu akan mempelajari AI yang akan membantu kamu memahami dan memanfaatkan kecerdasan buatan secara bijak
Dalam kelas ini, kamu akan belajar memanfaatkan AI untuk meringkas data atau dokumen secara otomatis. Informasi penting dapat disaring dengan cepat dari dokumen yang panjang, sehingga kamu tidak perlu membaca keseluruhan isi untuk memahami inti laporan, hasil survei, atau catatan administrasi.
Selain meringkas, AI juga membantu mengelompokkan data sederhana agar lebih rapi dan terstruktur. Data yang sebelumnya terlihat acak dapat disusun ke dalam kategori yang jelas, membuat proses membaca dan analisis menjadi lebih ringan.
Kelas ini akan dilaksanakan dengan detail sebagai berikut:
Tanggal: 27 Januari 2026
Waktu: 19.30–21.30 WIB
Lokasi: Online via Zoom
Data yang sudah tertata akan lebih mudah dipahami saat disajikan secara visual. Kamu juga akan mempelajari cara membuat visualisasi data sederhana dengan bantuan AI, seperti tabel ringkas atau grafik dasar yang menampilkan pola dan perbandingan data secara jelas dan komunikatif.
Tidak perlu menunggu punya skill teknis untuk mulai menggunakan AI. Segera daftar kelasnya hanya melalui detikevent!