Perhatikan 4 Hal Ini Biar Event Kamu Berjalan Lancar!

Selasa, 02 Mei 2023 17:32 WIB
img-alt

Sebagai event creator, pastinya kamu ingin acara yang kamu buat berjalan dengan lancar kan? Untuk itu, kamu harus memperhatikan berbagai administrasi kebutuhan event agar segala sesuatu yang perlu dipersiapkan sebelum, selama, dan setelah acara berlangsung dapat terpenuhi. 

Yuk perhatikan beberapa hal administratif yang perlu kamu lengkapi untuk event kamu:

1. Jadwal dan lokasi yang jelas

Kedua hal ini sangat berhubungan karena untuk dapat menentukan lokasi kamu harus memastikan jadwal kegiatan. Buatlah jadwal acara yang rinci agar kegiatan yang kamu susun tidak bertabrakan. Selain itu, pastikan lokasi yang kamu pilih dapat menampung jumlah pengunjung, memiliki fasilitas yang memadai, dan mudah diakses oleh tamu.

2. Perizinan

Hal ini seringkali luput dari perhatian para event creator. Pasti kamu pernah kan menjumpai acara yang dibubarkan oleh pihak yang berwenang akibat belum ada izin? Ini sebabnya mengapa perizinan sebuah acara merupakan hal krusial dan harus diurus sebelum acara berlangsung. Sebelum memulai acara, pastikan kamu mendapatkan izin keamanan dari kepolisian, surat izin Covid-19, surat izin dari Kemenparekraf atau Menpora RI, dan alat pemadam kebakaran.

3. Perlengkapan talent

Kamu juga harus memikirkan amunisi yang dibutuhkan oleh talent seperti ruang ganti, transportasi, dan konsumsi. Pastikan juga untuk menanyakan kebutuhan mereka selama acara berlangsung sehingga hubungan kerja sama kalian dapat berjalan baik.

4. Pembersihan 

Tak hanya sebelum acara dimulai, kamu juga harus memperhatikan proses pembersihan. Pastikan kamu tidak meninggalkan sampah atau bahkan menyebabkan kerusakan di lokasi acara. Jangan lupa untuk memeriksa semua perlengkapan kamu untuk dibawa kembali ya.

Semoga tips di atas dapat membantu dalam mempersiapkan acara kamu ya. Ayo baca artikel-artikel lainnya di detikEvent karena banyak tips yang akan membantu kesuksesan acara kamu!