Kursus "Excel Dashboard 12 Jam" Bersertifikat dan Online di NF Academy
Bagi kamu yang ingin meningkatkan keterampilan dalam menggunakan Microsoft Excel secara efektif, pelatihan "Excel Dashboard 12 Jam" kesempatan yang tidak boleh kamu lewatkan!
Pelatihan ini dihadirkan oleh NF Academy sebagai lembaga yang menyediakan Bootcamp untuk mengembangkan keterampilan teknologi terkini, akan membahas Excel dari dasar hingga mahir, dengan fokus pada pembuatan dashboard interaktif yang bisa memudahkan pekerjaan sehari-hari.
Dalam pelatihan ini, kamu akan diajari berbagai fitur Excel yang akan membantu meningkatkan efisiensi kerja, mulai dari penggunaan fungsi statistik, pembuatan grafik/chart, penggunaan pivot table, hingga membangun dashboard yang interaktif dan menarik.
Keterampilan Excel adalah salah satu kemampuan yang sangat dibutuhkan di dunia kerja, terutama bagi yang sering berurusan dengan data. Dengan mengikuti pelatihan ini, kamu tidak hanya akan meningkatkan kemampuan teknis, tetapi juga mendapatkan pemahaman mendalam tentang bagaimana memaksimalkan fitur-fitur Excel untuk mempermudah proses kerja dan pengambilan keputusan. Melalui kelas ini, kamu akan mempelajari berbagai fungsi Excel seperti:
- Fungsi Statistik/Aggregate: Cara mudah menganalisis data numerik.
- Fungsi Chart/Grafik: Membuat visualisasi data yang menarik dan informatif.
- Fungsi Pivot Table: Mengolah dan menganalisis data dengan lebih efisien.
- Fungsi Dashboard: Membangun dashboard interaktif untuk mempermudah pengelolaan data.
Pelatihan ini akan dimulai pada 23 September 2024 dengan jadwal pelaksanaan setiap Selasa dan Kamis pukul 19.30 - 21.30 WIB, serta Senin dan Rabu pukul 15.00 - 17.00 WIB. Acara ini akan dilaksanakan secara online melalui Zoom, sehingga kamu dapat mengikuti pelatihan dari mana saja.
Pelatihan ini cocok buat kamu yang ingin belajar dari dasar hingga mahir dalam menggunakan Excel, kamu yang masih pemula atau yang sudah berpengalaman dan ingin meningkatkan kemampuan lebih lanjut.
Yuk, daftarkan diri kamu diri kamu sekarang juga di detikEvent!